Beasiswa Bank Indonesia 2024 Resmi Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya di sini, Jangan Sampai Ketinggalan!

Beasiswa Bank Indonesia 2024 Resmi Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya di sini, Jangan Sampai Ketinggalan!

Beasiswa Bank Indonesia 2024 Resmi Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya di Sini--

OKINEWS.COBeasiswa Bank Indonesia 2024 tahap 2 resmi dibuka hingga pertengahan bulan mendatang, yuk simak syarat dan cara daftar beasiswa bank Indonesia di sini agar tidak ketinggalan informasi. 

Beasiswa Bank Indonesia 2024 tahap 2 secara resmi dibuka hingga 15 Januari 2024 mendatang. 

Beasiswa Bank Indonesia merupakan program bantuan dana Pendidikan khusus mahasiswa untuk mendukung generasi muda agar mendapat masa depan yang unggul dan kompetitif. 

Beasiswa Bank Indonesia terbuka untuk mahasiswa umum yang sedang menempu Pendidikan S1.

BACA JUGA:Menggiurkan! Simak Keuntungan dan Kerugian Investasi Crypto, Kamu Wajib Tahu!

Hanya mahasiswa yang memenuhi syarat saja bisa mendaftar sebagai peserta beasiswa Bank Indonesia.

Dan perlu kamu ketahui, penerima Beasiswa Bank Indonesia ini paling lama akan mendapat bantuan hingga empat semester. 

Syarat dan Cara Daftar Beasiswa Bank Indonesia 2024 

Dilansir dari Instagram resmi Bank Indonesia Kaltara, berikut beberapa syarat dan cara daftar beasiswa Bank Indonesia. 

BACA JUGA:Kredit Rumah KPR Syariah, Yakin Bebas Riba? Temukan Jawabannya di Sini!

• Peserta merupakan mahasiswa aktif program S1, dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa 

• Peserta tidak memiliki hubungan keluarga dengan yang terafiliasi oleh Bank Indonesia 

• Telah menyelesaikan paling sedikit 40 SKS atau sedang menjalani semester 3 dengan IPK minimal 3,00

• Peserta merupakan mahasiswa berusia maksimal 23 tahun 

Sumber: