Ribuan Warga Palembang Kontak Hotman Paris, ‘Saya Siap Beri Bantuan Hukum, Gratis, Saya kutuk Pemukulan

Ribuan Warga Palembang Kontak Hotman Paris, ‘Saya Siap Beri Bantuan Hukum, Gratis, Saya kutuk Pemukulan

JAKARTA, OKINEWS.CO - Pemukulan yang diduga dilakukan oleh seorang anggota DPRD di Palembang, Sumatera Selatan viral. Kasusnya bahkan dengan cepat menasional. Tak terkecuali pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mendapatkan ribuan pesan dari warga Palembang. Isi pesannya, soal pemukulan yang diduga dilakukan oknum anggota DPRD tersebut. Minta supaya Hotman turun, membela korban. Oknum anggota DPRD Palembang tersebut diduga memukul seorang perempuan di tempat pengisian bensin atau SPBU. "Ribuan warga Palembang mengadu ke Hotman Paris. Apa benar oknum DPRD Palembang memukul gadis muda hanya karena gadis itu tidak mau diserobot antre di pom bensin," ungkap Hotman Paris melalui akun miliknya di Instagram, Rabu (24/8). Pria berusia 62 tahun itu meminta korban agar tegas melawan anggota DPRD tersebut. Hotman Paris mengatakan dirinya bersedia memberi bantuan hukum secara gratis untuk perempuan tersebut. "Lawan. Hotman siap bantuan gratis dan berangkat ke Palembang," tegasnya. Hotman Paris mengutuk keras kejadian pemukulan di Palembang tersebut. Dia menyebut Indonesia negara hukum sehingga tidak dibenarkan bagi siapa pun melalukan pemukulan. "Negara ini milik rakyat, negara hukum. Hotman bantu hukum secara gratis," tambah Hotman Paris. (ded/jpnn) Hotman Paris Hutapea. Foto: Instagram/hotmanparisofficial

Sumber: