Menko Perekonomian dan Wakil Menteri Perdagangan Akan Tinjau Sidak Pasar Alang-Alang Lebar
PALEMBANG - Untuk memastikan amannya stok minyak goreng (migor) di Sumsel, Menko Perekonomian RI, Airlanggo Hartato, dan Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga, akan memantau langsung operasi pasar minyak goreng murah di Pasar Alang-Alang Lebar Km 12 Palembang, Sabtu (5/3) mendatang. Kepala Dinas Perdagangan, Ahmad Rizali mengatakan, saat operasi pasar bersama Menko Perekonomian RI dan Wakil Menteri Perdagangan RI mendatang, migor yang telah disediakan untuk di distribusikan ke masyarakat sebanyak lebih kurang 22 ribu liter migor. Jumlah pendistribusian sebanyak ini ditujukan agar tidak adanya kekhawatiran masyarakat tidak mendapatkan migor saat operasi migor mendatang. "Total keseluruhan nantinya akan kita distribusikan kurang lebih 22 ribu liter migor," katanya usai rapat di ruang rapat lantai 2 Dinas Perdagangan Sumsel, Rabu (2/3). Dikatakannya, pihaknya juga telah menyiapkan distributor migor Palembang dan akan diterjunkan langsung untuk mendistribusikan migor kepada masyarakat dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) dari pemerintah. Ketiga distributor tersebut masing-masing dari PT Indokarya Internusa, PT Sinar Alam Permai, PT Jaya Maju Mandiri. "Ya nanti akan kita terjunkan tiga distributor," urainya. Dia menjelaskan masyarakat akan dijatahi 2 liter untuk sekali pembelian. Lanjutnya, untuk mengantisipasi kecurangan pada saat pendistribusian migor, pihaknya menyiapkan beberapa tim. Salah satu antisipasinya yaitu bagi masyarakarat yang telah membeli migor akan diberikan tanda cap tinta di jari. "Nanti akan kita berikan cap tinta di jarinya sama seperti pencoblosan agar tidak bisa membeli migor secara double," tandasnya. (edy)
Sumber: