5 Jenis Tanaman Hias Cocok Untuk Meja Kerja
Tanaman Jade, salahsatu jenis tanaman hias cocok untuk di meja kantor. Foto: ist--
OKINEWS - Kehadiran tanaman hias di meja kerja mempunyai banyak manfaat. Selain memberikan nuansa hijau yang menyegarkan, juga dapat meningkatkan produktivitas dan kepuasan pada pekerjaan. Selain itu dapat menyaring udara kotor sehingga menimbulkan kesegaran pada ruangan.
Namun tidak semua tanaman hias dapat diletakkan di atas meja kerja. Ada beberapa tanaman yang berfungsi menyegarkan ruangan dan memiliki manfaat menyaring udara.
BACA JUGA:Rekomendasi 4 Tanaman Hias Cocok Untuk di Ruang Tamu
BACA JUGA:Tips Merawat Tanaman Hias Aglonema Agar Subur
Berikut rekomendasi tanaman yang cocok diletakkan di atas meja kerja :
1. Tanaman Jade
Selain dikenal sebagai tanaman pemanis ruangan, ia juga disebut sebagai tanaman hoki. Beberapa kebudayaan seperti Tiongkok atau Hongkong bahkan menjadikan tanaman ini sebagai simbol keberuntungan atau kemakmuran. Filosofinya berasal dari sifat daun yang mudah tumbuh dimanapun tanaman ini berada.
Untuk merawatnya, tanaman setek ini tidak butuh banyak cahaya karena daun aslinya berwarna hijau pekat. Kebanyakan tanaman Jade kalau kelebihan sinar matahari, warnanya akan menguning dan menjadi kurang menarik. Anda juga cukup menyiramnya jika tanah di bagian atas terasa kering saat disentuh.
BACA JUGA:Percantik Rumah Dengan Tanaman Hias Philodendron
BACA JUGA:Mudah Ditanam, Berikut 5 Bunga Hias Percantik Pekarangan Rumah
2. Sirih Gading
Tumbuhan merambat ini sering ditanam di dalam pot agar batang rambatnya menggantung. Jika ingin melihatnya merambat, letakkan di atas ruangan dengan menggantungnya. Daun yang berwarna hijau dan bercampur kuning membuat tampilannya lembut dan menenangkan.
Tapi kalau ingin menaruhnya di atas meja atau rak arsip, Anda bisa merawatnya dengan memotong batang kalau sudah tinggi. Batang tersebut bisa ditanam lagi di pot lain, karena sirih gading adalah tanaman jenis setek yang mudah ditanam di mana saja.
3. Kaktus
Kaktus adalah salah satu tanaman yang banyak di letakkan di atas meja kantor. Meski memiliki berbagai ukuran pohon, ukuran mini seperti bonsai lah yang banyak diminati. Ada lebih dari 2000 jenis kaktus, tapi yang biasa diletakkan di meja yaitu spesies seperti myrtillocactus, echinocereus schmollii, atau cleistocactus winteri.
Spesies itu banyak dipilih karena sifatnya yang paling mudah bertahan tanpa air, jadi tidak perlu sering disiram. Hanya butuh sinar matahari untuk bertahan hidup. Selain itu, kaktus juga bisa membantu dekorasi di meja jadi lebih minimalis.
4. Lidah Buaya
Tanaman ini sangat cocok untuk Anda yang sibuk bekerja sehingga taka da waktu untuk mengurus tanaman karena lidah buaya bukan tipe tanaman yang harus disiram setiap hari. Pemberian air untuk tanaman lidah buaya ini biasanya hanya direndam sedikit setiap dua minggu sekali.
Selama memiliki cahaya yang baik, tanaman ini bisa terus segar. Lidah buaya memiliki kelebihan dapat menyaring udara dan dapat menghilangkan zat seperti formaldehid (bahan kimia dengan aroma tajam) dan benzene (bahan kimia yang mudah terbakar) dari udara. Selain itu, gel di dalamnya juga dapat digunakan untuk mengobati luka, terutama luka bakar.
Dengan hadirnya tanaman hias, meja kerja akan menjadi lebih nyaman dan menyenangkan sehingga meningkatkan produktifitas.
Sumber: