Membuat Tanaman Subur Dengan 5 Bahan Alami Ini
Kulit Bawang dapat dijadikan pupuk organik bagi tanaman. Foto:ist--
OKINEWS.CO - Membuat tanaman subur tak cukup hanya dengan penyiraman rutin saja. Selain penyiraman dan cahaya matahari, tanaman juga membutuhkan nutrisi untuk memastikan pertumbuhan yang baik. Nutrisi dapat diberikan dengan pupuk.
Adapun pupuk untuk tanaman antara lain pupuk organik dan pupuk kimia. Banyak pandangan bahwa pupuk organik lebih baik untuk tanaman, lantaran tidak dibuat dari bahan-bahan kimia, melainkan dari sisa-sisa makhluk hidup.
BACA JUGA:Ketahui Manfaat Bunga Telang Bagi Kesehatan
BACA JUGA:4 Jenis Tanaman Minim Air Selain Kaktus
Menyuburkan tanaman hias bisa memanfaatkan bahan-bahan sederhana yang tersedia di rumah, bahkan dari limbah dapur sekalipun. Bahan alami ini dapat digunakan sebagai alternatif pupuk kimia sintetis.
Bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias tak hanya memberikan nutrisi pada tanaman, tapi juga memberi suplai makan untuk organisme dan mikroba yang hidup di tanah dan tentunya ramah lingkungan.
Berikut ini beberapa bahan alami yang bisa dimanfaatkan sebagi pupuk agar tanaman tumbuh subur :
BACA JUGA:Simak Trik Merawat Tanaman Anthurium Rimbun dan Lebat
BACA JUGA:Manfaat Menanam Kaktus Dalam Rumah
1. Kotoran Hewan
Kotoran berasal dari berbagai sumber, seperti sapi, kuda, ayam, dan bahkan kelelawar. Setiap jenis pupuk kandang tinggi nitrogen dan nutrisi lainnya, tetapi menggunakannya harus dengan hati-hati.
Pupuk kandang mentah sangat asam dan mungkin sebenarnya memiliki lebih banyak nutrisi daripada yang dibutuhkan tanaman, jadi jika terlalu banyak dapat membakar tanaman. Cara terbaik adalah menggunakan pupuk kompos. Karena kurang padat hara dan asam, dapat digunakan lebih banyak untuk meningkatkan retensi air tanah tanpa membahayakan tanaman. Tidak perlu menunggu lama, pupuk kandang dengan cepat berubah menjadi amandemen tanah bebas bau yang sempurna.
2. Ampas Kopi
Ampas kopi merupakan sumber nitrogen yang dapat membantu meningkatkan kesuburan tanah dan mengurangi konsentrasi logam berat di tanah.
Ampas kopi juga bermanfaat untuk mengusir hama perusak tanaman seperti siput dan bekicot.
Ada dua cara untuk menggunakan ampas kopi sebagai penyubur tanaman, yakni dengan menaburkannya secara merata di permukaan tanah atau dengan melarutkannya dengan air tawar untuk disiram ke tanaman.
3. Kulit Bawang
Kulit bawang bisa diolah sebagai bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias. Kulit bawang mengandung potasium, kalsium, zat besi, magnesium, dan tembaga,
Caranya, ambil 2-3 genggam kulit bawang dan rendam dalam 1 liter air selama semalaman. Setelah air berubah warna dan mengental, saring untuk mendapat airnya saja.
Kemudian siram tanaman 3-4 kali dalam sebulan. Kulit bawang juga dapat digunakan sebagai mulsa organik untuk menghambat pertumbuhan gulma tanaman.
Sumber: