iPad Pro 2024: Performa Gahar dengan Chip M4 Terbaru, Desain Lebih Tipis, Harganya Segini!

iPad Pro 2024: Performa Gahar dengan Chip M4 Terbaru, Desain Lebih Tipis, Harganya Segini!

Apple baru saja meluncurkan iPad Pro 2024. Dengan desain yang semakin tipis dan performa super bikin ngiler--

Layar ini menjanjikan warna hitam sempurna, peningkatan saturasi warna, dan peningkatan kontras, dengan kecerahan layar 1.000 nits dan 1.600 nits untuk konten HDR.

Di sektor dapur pacu, iPad Pro 2024 ditenagai oleh chip M4 terbaru dari Apple. Chip ini diklaim memiliki CPU 50 persen lebih cepat dibandingkan M2, dan menggunakan setengah daya untuk menghasilkan performa yang sama.

BACA JUGA:Update Harga Oppo Reno 8 5G Per Mei 2024, Turun Hingga Rp2 Juta, Segini Harganya Sekarang!

BACA JUGA:Harga Realme 8 Pro Semakin Murah Per Mei 2024, Gandeng Spek Kamera Mantap dan Fast Charging Ngebut!

Chip M4 didasarkan pada arsitektur GPU M3 dan mencakup fitur-fitur canggih seperti dynamic caching, dan ray tracing yang dipercepat.

Aplikasi rendering profesional seperti Octane dikatakan 4 kali lebih cepat dibandingkan M2 dan meningkatnya kinerja termal sebesar 20 persen.

Pada sektor fotografinya terdapat kamera 12 megapiksel di bagian belakang yang dapat menangkap foto dan video smart HDR dengan warna dan detail lebih baik bahkan dalam kondisi cahaya redup.

Apple juga menyertakan True Tone Adaptive Flash baru, yang menjadikan pemindaian dokumen di iPad Pro 2024 lebih baik dari sebelumnya.

BACA JUGA:Mesin Cuci Otomatis MIJIA 8kg dari Xiaomi: Mudah, Cepat, Bersih!

BACA JUGA:Review Poco M6 Pro: Smartphone Gaming Harga Rp2 Jutaan Tapi Speknya Ngebut Banget! Segini Harganya

Menggunakan AI, iPad ini secara otomatis mengidentifikasi dokumen di aplikasi kamera dan ketika ada bayangan menghalangi proses pengambilan gambar, maka iPad langsung mengambil banyak foto dengan flash adaptif baru untuk lebih meningkatkan hasil pemindaian.

Di bagian depan, sistem kamera TrueDepth bergerak ke posisi horizontal. Apple memasang kamera ultra wide 12MP dengan Center Stage untuk lebih meningkatkan pengalaman konferensi video lanskap.

Di bagian belakang, terdapat kamera 12MP f/1.8 yang dilengkapi dengan kemampuan pemindai dokumen dengan penggabungan gambar dan flash adaptif.

Apple juga memperbarui aksesoris untuk iPad Pro 2024. Magic Keyboard kini memiliki sentuhan akhir premium dengan sandaran aluminium dan tombol fungsi tambahan.

BACA JUGA:Realme GT Neo 6: Spesifikasi Terbaru dan Desain Menggoda yang Bikin Tergila-gila

Sumber: