Muncul di Geekbench! Oppo Reno 11F 5G Siap Mampir ke Indonesia, Begini Spesifikasinya

Muncul di Geekbench! Oppo Reno 11F 5G Siap Mampir ke Indonesia, Begini Spesifikasinya

Oppo Reno 11F 5G Siap Mampir ke Indonesia--

Dengan spesifikasi mumpuni yang diusung Oppo Reno 11F 5G, hp ini siap melibas berbagai aplikasi dan game populer berat sekalipun. 

BACA JUGA:Ramping dan Berkelas, Oppo Reno 8T 5G Membawa Desain Premium, Intip Spesifikasi Lengkap!

Misalnya penggunaan pada game Mobile Legends dan Free Fire yang lancar dan nyaman menggunakan settingan terbaik.

Bahkan hp ini juga bisa menjalankan game berat sekalipun seperti PUBG Mobile dan Genshin Impact dengan lancar, sekalipun menggunakan resolusi tinggi. 

Beralih ke sektor kamera, hp ini menawarkan dua kamera utama berkualitas mantap untuk menghasilkan foto dan video berkualitas tinggi layaknya professional.  

Untuk kamera utama belakang mengusung resolusi 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan Kamera macro 2 MP. 

BACA JUGA:Adu Spek: Sama-sama Rp6 jutaan, Vivo V27 5G vs Oppo Reno8 T 5G, Mana yang Lebih Unggul?

Sementara untuk kamera depannya mengusung kamera resolusi 32 MP dengan kualitas perekaman video kamera depan dan belakang yang sudah mendukung resolusi 4k/30 fps.

Oppo Reno 11F 5G juga unggul dari segi kapasitas baterai, di mana Oppo menyematkan daya sebesar 5000 mAh. 

Kapasitas tersebut sudah tersemat fitur fast charging 67W, Oppo mengklaim jika hp ini mampi mengisi daya dari 0 hingga ke 100 persen hanya dalam waktu 45 menit saja. 

Menawarkan tiga varian warna menarik, yaitu Pink, Hijau, dan Biru, kabarnya Oppo Reno 11F 5G akan dibanderol dengan harga mulai dari Rp5 jutaan. 

BACA JUGA:Harga Terjangkau Desain Menawan, Oppo A79 5G Siap Menggebrak Pasar Indonesia, Begini Spesifikasinya!

Dengan spek yang ditawarkan, tentu Oppo Reno 11F 5G sangat layak dijual dengan harga tersebut. Kita tunggu saja jadwal rilisnya di Indonesia!(*)

Sumber: