Cek Tempat Wisata Terhits di Palembang, Cocok untuk Liburan Akhir Tahun!
Rekomendasi Tempat Wisata Terhits di Palembang yang Cocok untu Liburan Akhir Tahun-Foto: Pixabay @senjakelabu29-
OKINEWS.CO - Palembang merupakan kota terbesar kedua yang ada di Pulau Sumatera. Palembang menyimpan segudang rekomendasi tempat wisata hits yang cocok untuk liburan akhir tahun bersama keluarga.
Ada banyak sekali tempat wisata hits di Palembang yang wajib kamu kunjungi. Mulai dari wisata alam hingga sejarah, semua wajib dimasukkan ke dalam list liburan akhir tahun mendatang. Daripada penasaran, simak selengkapnya sebagai berikut.
1. Jembatan Ampera
Sudah menjadi rahasia umum jika Jembatan Ampera adalah tempat wisata terhits di Palembang. Jembatan yang menghubungkan daerah Ulu dan Ilir ini merupakan tempat wisata iconik.
Jembatan Ampera cocok dijadikan tempat wisata untuk liburan akhir tahun karena menyuguhkan pemandangan Sungai Musi dan perahu yang berlayar.
BACA JUGA:Menyegarkan! Ini 10 Bahaya Minum Es Teh Terlalu Sering, Simak Selengkapnya di Sini!
2. Benteng Kuto Besak (BKB)
Cocok untuk liburan akhir tahun sekaligus belajar sejarah, Benteng Kuto Besak hingga saat ini masih menjadi destinasi wisata favorit. Pada sore hari kamu akan menemukan banyak sekali aneka jajanan serta wahana bermain anak-anak. Dan yang identik dari BKB adalah mie tek-tek yang wajib kamu cobain saat main ke BKB.
Selain itu tempat wisata ini juga sangat bernilai dari segi sejarahnya karena menggunakan bahan material dari putih telur.
3. Masjid Agung Palembang
Masjid Agung Palembang menjadi salah satu rekomendasi tempat wisata religi di Palembang yang wajib dikunjungi saat kamu berada di Palembang. Bangunan Masjid Agung Palembang menggabungkan perpaduan tiga budaya, yakni budaya Tiongkok, Eropa, dan Indonesia.
BACA JUGA:Menyegarkan! Ini 10 Bahaya Minum Es Teh Terlalu Sering, Simak Selengkapnya di Sini!
4. Masjid Cheng Ho
Selain Masjid Agung Palembang, satu lagi destinasi wisata religi terfavorit di Palembang adalah Masjid Cheng Ho. Menggabungkan tiga kebudayaan yang berbeda, yakni budaya Tiongkok, Arab, dan Nusantara. Hingga saat ini Masjid Cheng Ho masih digunakan sebagai tempat ibadah.
Sumber: