Diduga Ini Alasan Pemuda Gantung Diri di Bawah Jembatan

Diduga Ini Alasan Pemuda Gantung Diri di Bawah Jembatan

WIYUNG - Seorang pemuda ditemukan tewas gantung diri di bawah jembatan bilangan Wiyung, tepatnya depan SMPN 34 Surabaya, Minggu (3/7). Pemuda yang nekat melakukan bunuh diri tersebut ialah Deva (23) warga Jalan Dukuh Karangan, Surabaya. Berdasarkan saksi mata, Sumali (61), penemuan jenazah tersebut berawal saat dirinya hendak melakukan perawatan pada sawahnya di sekitar lokasi tersebut. “Saat itu, saya melihat korban duduk di atas jembatan sendirian pada pukul 05.30 WIB dengan sepeda motor Honda Supra L 2503 QV warna biru yang terparkir,” kata Sumali. Saat sedang istirahat, sekitar pukul 07.30, Sumali melihat ke arah jembatan. Betapa kagetnya, dia melihat orang yang tadi duduk-duduk di jembatan sudah sudah tergantung di bawah. "Pas saya istirahat, (korban) sudah tergantung. Jadi, saya berteriak-teriak minta tolong," imbuhnya. Melihat hal tersebut, dia juga langsung meminta bantuan 112. Kanit Reskrim Polsek Wiyung Iptu Agus Tri mengatakan pihaknya tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh Deva. “Tidak ada tanda kekerasan, murni bunuh diri," ujarnya. Dugaan sementara, Deva melakukan bunuh diri lantaran terlilit utang. “Korban sudah dievakuasi menuju rumah sakit Dr. Soetomo,” ucap Agus. (mcr23/jpnn)

Sumber: