Kalah Telak di Gim Pertama, The Minions Akhirnya Pecundangi Duo Malaysia
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo lolos ke semifinal Indonesia Masters 2022 usai mengalahkan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin di perempat final, Jumat (10/6) petang. Foto: pbsi JAKARTA – Ganda putra andalan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melenggang ke semifinal Indonesia Masters 2022. Marcus/Kevin atau yang karib dengan julukan The Minions menembus babak 4 besar BWF World Tour Super 500 ini usai mengandaskan perlawanan wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin. Pertandingan perempat final Indonesia Masters 2022 antara The Minions vs Goh/Nur berlangsung di Lapangan 2 Istora Senayan Jakarta, Jumat (10/6) petang. Goh/Nur yang merupakan unggulan kedelapan Indonesia Masters 2022 sempat membuat suporter yang memadati Istora Senayan terdiam, setelah menang 21-10 di gim pertama. Pada gim kedua, The Minions unggul 11-5 saat interval. Setelah itu pasangan ranking satu dunia ini tak memberi kesempatan kepada Goh/Nur mengembangkan permainannya. The Minions memenangkan gim kedua dengan 21-11, sekaligus memaksakan rubber game. Pada gim penentuan, The Minions kembali bermain apik. Beberapa kali servis Kevin Sanjaya sukses mengecoh pemain lawan. Mereka pun unggul cepat 5-0 di awal gim ketiga. Saat interval gim ketiga, Marcus/Kevin kembali unggul 11-5 atas Goh/Nur. Goh/Nur kemudian menipiskan ketinggalan pada skor 9-12 dan 12-14. Untungnya, The Minions bisa mengontrol kembali permainan dan memenangkan gim ketiga dengan 21-18. The Minions pun lolos ke semifinal Indonesia Masters 2022 dan akan menghadapi pasangan non unggulan asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang. Liang/Wang sendiri melaju ke semifinal usai mengalahkan unggulan keempat asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 16-21, 21-13 dan 21-17. (fat/pojoksatu)
Sumber: