Belum Ada Peningkatan Penyakitan Paska Banjir di PALI
PALI - Pasca banjir yang melanda Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) ternyata belum berdampak kepada masyarakat terkait masalah kesehatan. Pasalnya, sejauh ini belum ada kenaikan secara signifikan penyakit-penyakit yang biasa muncul usai terkena air saat banjir. Hal itu dikatakan, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PALI, dr Zamir, bahwa hingga saat ini dari laporan setiap Puskesmas, belum menunjukan grafik peningkatan warga yang terjangkit diare, batuk flu dan gatal-gatal. "Sejauh ini belum ada peningkatan secara signifikan yang terjadi di setiap Puskesmas, warga yang terkena diare, batuk flu, dan gatal-gatal pasca banjir. Jadi bisa dikatakan masih terkendali," ujarnya. Lebih lanjut dikatakanya, untuk mengantisipasi hal itu pihaknya telah mendistribusikan obat-obatan termasuk vitamin ke masing-masing Puskesmas serta posko-posko BPBD Kabupaten PALI. "Kita sudah drop semua obat-obatan seperti diare, batuk flu, dan gatal-gatal ke Puskesmas, untuk mengantisipasi adanya lonjakan kasus. Tapi mudah-mudahan semuanya tetap terkendali," terangnya. (ebi)
Sumber: