Realme GT5: HP Mid-Range yang Mengusung Performa Snapdragon 8 Gen 2 dan Baterai 5240 mAh, Cek Speknya!

Realme GT5: HP Mid-Range yang Mengusung Performa Snapdragon 8 Gen 2 dan Baterai 5240 mAh, Cek Speknya!

Realme GT5 menawarkan spesifikasi mumpuni dengan mengusung Snapdragon 8 Gen 2 dan baterai jumbo kapasitas 5240 mAh--

OKINEWS.CO - Realme GT5 merupakan hp kelas mid-range besutan Realme yang diluncurkan pada awal Agustus 2023 lalu.

Realme GT5 ini menawarkan spesifikasi mumpuni dengan mengusung Snapdragon 8 Gen 2 dan baterai jumbo kapasitas 5240 mAh.

Spesifikasi Realme GT5

BACA JUGA:Huawei P50 Pro: Kombinasi Sempurna antara Desain Premium dan Teknologi Canggih, Ini Spesifikasinya

BACA JUGA:Oppo A18: Smartphone Berperforma Tinggi dengan Chipset MediaTek Helio G85, Cek Harga di Juli 2024

Realme GT5 memiliki bodi berukuran dimensi 163.1 x 75.4 x 8.9 mm dan bobot 205 gram. 

Smartphone ini memiliki desain bodi yang terbuat dari material metal dan kaca, memberikan kesan kokoh dan premium pasa Smartphone ini.

Di bagian layar, Realme GT5 mengusung layar AMOLED berukuran 6.74 inci dengan resolusi 1240 x 2772 piksel dan rasio layar ke bodi sebesar 88,8 persen. 

Layar hp ini mampu mencapai tingkat kecerahan hingga 1400 nits, sehingga sangat nyaman digunakan di luar ruangan.

BACA JUGA:Redmi 13 4G: Smartphone dengan RAM 16 GB dan Baterai 5030 mAh, Harga Cuma Rp1 Jutaan!

BACA JUGA:Samsung Galaxy Tab S9 FE: Tablet Mumpuni dengan Performa Tangguh dan Harga Terjangkau, Cek Spesifikasinya

Selain itu, dilengkapi refresh rate 144 Hz yang menjamin pengalaman scrolling dan berpindah aplikasi dengan sangat cepat dan responsif.

Di sektor fotografi, Realme GT5 dilengkapi dengan tiga kamera utama. Kamera utama beresolusi 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP.

Sumber: