Usung Baterai 6000 mAh! Begini Spesifikasi Canggih dan Harga Infinix Hot 30 5G

Usung Baterai 6000 mAh! Begini Spesifikasi Canggih dan Harga Infinix Hot 30 5G

Spesifikasi Canggih dan Harga Infinix Hot 30 5G--

Infinix Hot 30 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6020 (7 nm) dengan RAM 8 GB dan memori internal hingga 128 GB. 

BACA JUGA:Desain Menawan dan Performa Tangguh, Begini Spesifikasi OPPO A57, Masih Worth It Dibeli?

Lalu untuk sektor layar, Infinix Hot 30 5G mengusung panel IPS LCD berukuran 6,78 inci dengan refresh rate 120Hz, dan resolusi 1080 x 2460 piksel. 

Dengan performa tersebut, Infinix Hot 30 5G menawarkan aktivitas multitasking yang lancar dan mulus. 

Kamera Utama Beresolusi 50 MP

Infinix Hot 30 5G memiliki kamera utama dengan resolusi 50 MP (wide) dan tambahan satu lensa dengan resolusi 0,08 MP. 

BACA JUGA:Kombinasi Gaya Klasik dan Modern: Honda Giorno 125 Resmi Masuk Indonesia, Cek Spesifikasinya!

Kameranya telah mendukung berbagai fitur, seperti AF, quad-LED flash, HDR, panorama, dan mampu merekam video hingga 1440p@30fps. 

Lalu untuk kamera depannya memiliki resolusi 8 MP yang telah didukung oleh dual-LED flash dan juga mampu merekam video hingga kualitas 1090@30fps. 

Baterai Berkapasitas 6000 mAh

Daya tarik utama dari Infinix Hot 30 5G yaitu terletak pada baterainya yang jumbo, yakni 6000 mAh yang didukung dengan pengisian daya cepat 18W. 

BACA JUGA:Adu Spek HP 5G Terbaik: Vivo V30 Lite vs Xiaomi Redmi Note 13 Pro, Mana yang Lebih Unggul?

Dukungan fast charging 18W ini memungkinkan Infinix Hot 30 5G untuk tetap terisi penuh dalam waktu kurang lebih 2 jam saja. 

Fitur Unggulan 

Infinix Hot 30 5G mendukung fitur speaker stereo untuk hasilkan suara yang berkualitas, selain itu terdapat sidik jari di bagian samping untuk sektor keamanan, serta telah mendukung USB Type C. 

Sumber: