OKINEWS. CO - Tidak hanya kebudayaan, kuliner dan adat istiadat saja, Indonesia juga dikenal sebagai penghasil kopi dengan cita rasa yang khas untuk memikat lidah internasional.
Bicara mengenai warisan budaya Indonesia memang tak akan habisnya, banyak sekali kebudayaan nusantara yang menjadi sorotan kancah internasional.
Seperti 10 jenis kopi yang akan kita bahas pada artikel ini, dimana beberapa jenis minuman ini menjadi idola pada kancah Internasional.
Penasaran dengan 10 varian minuman khas Indonesia yang menjadi sorotan dunia, simak artikel ini sampai habis untuk melihat daftar 10 kopi favorit dunia.
Indonesia sendiri saat ini menempati peringkat keempat sebagai produsen penghasil kopi terbesar di dunia.
Dengan banyak hasil produksi kopi sebanyak 648.000 ton, dari Indonesia per tahunnya, setelah Brazil, Vietnam dan Kolombia.
Berikut ini merupakan 10 kopi Indonesia menjadi idola pada kancah internasional, antara lain:
1. Kopi Luwak
Kopi luwak merupakan salah satu kopi yang berasal dari Indonesia yang memiliki harga termahal di antara kopi dari nusantara lainnya.
BACA JUGA:Ragam Kuliner Nusantara: 15 Hidangan Tradisional Unik yang Hanya Ada di Indonesia
Selain itu juga salah satu jenis kopi dari Indonesia yang cukup legendaris, kopi jenis ini tidak hanya terkenal di Indonesia, namun sudah mendunia.
Bahkan menariknya lagi, kopi luwak telah diekspor ke hampir seluruh negara maju di dunia, hingga Afrika.
Kopi luwak juga menjadi salah satu kopi yang termahal di dunia.
Yang membuat mahal dari kopi ini adalah proses pembuatannya karena harus melewati sentuhan fermentasi dari dalam tubuh luwak.