PAPUA – KM Setia Makmur 06 dilaporkan tenggelam di laut Arafura, Papua. Sebanyak 15 anak buah kapal (ABK) dikabarkan menghilang atas insiden itu. Kepala SAR Merauke Supriyanto Ridwan mengatakan insiden tenggelamnya KM Setia Makmur 06 dilaporkan Sabtu (2 /7) sekitar pukul 01.00 WIT. Titik lokasi kapal menghilang berada di jarak 426 km ke arah barat dari dermaga Merauke. Kejadian tersebut dilaporkan kapal nelayan lain yang berada di sekitar lokasi kejadian kepada pengurus kapal yang berada di Dobo yang kemudian melaporkannya ke SAR Merauke. Dari surat kapal terungkap, kapal nahas itu merupakan kapal yang digunakan untuk memancing cumi-cumi yang berawak 25 orang ABK.”Kapal tersebut bertolak dari dermaga di Dobo pada 24 Juni lalu, menuju ke perairan Arafura untuk memancing cumi-cumi. Dan jika dihitung dari tepian pesisir Pulau Dolok ke lokasi kecelakaan kapalnya berjarak sekitar 115 km,” kata Supriyanto dalam keterangannya, Minggu (3/7). Dia menambahkan pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan berbagai elemen SAR. Ada tiga kapal nelayan yang berada paling dekat dengan titik kejadian, yakni KM Sinar Mas 01, KM Jaya Sejahtera, dan KM Pulau Muara. Ketiga kapal itu dilaporkan sedang melakukan pencarian. Dari insiden itu, sepuluh ABK berhasil ditemukan selamat di sekitar lokasi kejadian. Para korban selamat langsung dievakuasi ke KM Sinar Mas 01. (ant/jpnn/fajar)
KM Setia Makmur 06 Tenggelam di Laut Arafura, 10 ABK Selamat, 15 Dilaporkan Masih Hilang
Senin 20-11-2023,16:23 WIB
Editor : Admin 07
Kategori :