PRANCIS - Paris Saint-Germain masih belum rela kehilangan pemain muda andalan mereka, Kylian Mbappe. Tepat sebelum musim ini resmi berakhir, manajemen klub asal Paris itu memperpanjang kontrak Mbappe dengan durasi 3 tahun. Artinya, striker Timnas Prancis itu akan bertahan di Parc des Princess hingga 2025 mendatang. Hal ini memang harus dilakukan PSG agar Mbappe tak terbang ke Real Madrid yang memang sangat menginginkan sang pemain saat kontraknya habis Juni nanti. Presiden PSG, Al Khelaifi mengaku senang bisa memberikan kabar gembira itu kepada para suporter klub. “Saya bangga memberi Anda berita yang indah – Kylian Mbappe telah menandatangani kontrak hingga Juni 2025 dengan Paris St-Germain,” kata Al Khelaifi sebelum kick-off pertandingan melawan Metz, Sabtu malam (21/5) waktu setempat. Kontrak baru ini disebut-sebut punya value yang lebih besar kepada Mbappe, tak sekadar uang semata. Menurut laporan Marca pada Kamis (21/5), Mbappe akan diberi suara dalam pemilihan pelatih dan direktur olahraga klub bila setuju dengan kontrak barunya. Mbappe juga diberi suara untuk menilai siapa-siapa saja yang perlu direkrut PSG demi memantapkan skuat menjadi yang terbaik di Eropa. Hal ini rasanya mustahil didapat Mbappe dari Real Madrid. Faktor lainnya, Mbappe merupakan pemain kelahiran Paris. Faktor kedekatan dengan keluarga juga dinilai menjadi penentu dalam pengambilan keputusan untuk tetap bertahan bersama PSG setidaknya dalam 3 tahun mendatang. (rmol.id)
Madrid Gigit Jari, Ternyata Mbappe Sudah Perpanjang Kontrak hingga 2025
Senin 20-11-2023,16:23 WIB
Editor : Admin 07
Kategori :