OKINEWS.CO - Oppo baru-baru ini meluncurkan hp mid-range terbarunya, Oppo A60 yang dirancang khusus untuk para pengguna di segmen kelas menengah.
Oppo A60 mengusung layar AMOLED, berperforma tinggi dengan harga yang dibanderol hanya Rp2 jutaan.
Spesifikasi Oppo A60
BACA JUGA:Update Harga Xiaomi Redmi 13C 4G: Punya Xiaomi Redmi 13C 4G, Cocok untuk Gaming
BACA JUGA:Spesifikasi Oppo Reno 8 5G: Smartphone 5G dengan Fitur Canggih dan Harga Terjangkau
Oppp A60 memiliki desain yang tipis dan ramping dengan ukuran dimensi 165.71 x 76.02 x 7.7 mm dan berat 186 gram yang nyaman digenggaman.
Oppo A60 juga sudah memiliki sertifikasi ketahanan IP54 yang tahan debu dan percikan air.
Oppo A60 hadir dengan layar AMOLED 6.67 inci dengan resolusi 720 x 1604 piksel, refresh rate 90 Hz dan touch sampling rate hingga 240 Hz.
Memiliki rasio layar ke bodi mencapai 85.2 persen, dengan tingkat kecerahan puncak mencapai 950 nits, Oppo A60 sangat nyaman untuk penggunaan di luar ruangan.
BACA JUGA:Spesifikasi Oppo A92: Hp Rp2 Jutaan dengan Performa Mumpuni dan Desain Mewah, Masih Layak di 2024?
BACA JUGA:4 Fitur Instagram Terbaru: Pengguna Dapat Lebih Terlibat Asik dengan Followers, Cara Gunakannya!
Untuk dapur pacu, Oppo A60 ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 680 yang sudah mendukung modem 4G.
Chipset ini dimaksimalkan dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dan 256 GB.
Dengan kombinasi chipset gahar dan kapasitas penyimpanan yang besar, Oppo A60 mampu memberikan kinerja yang optimal untuk aktivitas multitasking.