Kick off Kemalaman Itu Berisiko Tinggi, Pentolan Bonek Berharap Ini Jadi Isu Nasional
SURABAYA - Bonek menggelar aksi demo di Surabaya, Selasa (9/8). Mereka mempersoalkan jadwal pertandingan Liga 1 yang kemalaman, khususnya laga kandang Persebaya. Dalam aksi tersebut, salah satu perwakilan Bonek, Saiful Antoni atau yang akrab dipanggil Capo Ipul mengutarakan tuntutan perubahan jadwal pertandingan tersebut bisa menjadi isu nasional. “Aksi ini saya harap menjadi isu nasional dan bisa diikuti oleh seluruh suporter Indonesia yang di mana jika kick off kemalaman berisiko tinggi. Saudara-saudaraku bisa melakukan hal yang sama yang ada di Surabaya,” ucap Capo Ipul. Di sisi lain, Public Relation PT LIB Hanif Marjuni yang ditemui Bonek di kantor Indosiar menyatakan pihaknya telah mengabulkan permintaan perubahan jadwal yang diajukan Persebaya. “Tuntutan mereka (Persebaya) sudah terpenuhi. Kami sudah mengeluarkan surat bahwa semua pertandingan home Persebaya yang dilakukan di atas jam 19.00 akan diganti pada sore hari,” tutur Hanif. Dia mengungkapkan hanya Persebaya satu-satunya klub yang meminta perubahan jadwal pertandingan dari malam ke sore hari. “Sejauh ini, tidak ada keberatan dari tim lain,” katanya. Dia mengatakan jika ke depan ada klub lain yang meminta perubahan jadwal pertandingan akan dikomunikasikan terlebih dahulu dengan pihak-pihak terkait, seperti klub hingga pihak televisi. “Sebab dalam menentukan keputusan, bukan hanya dilihat dari satu sisi, melainkan melalui banyak pertimbangan,” ujar Hanif. (mcr23/faz/jpnn)
Sumber: