Amazing! Timnas Garuda Sukses Permalukan Kuwait
KUWAIT – Timnas Indonesia mengawali kiprahnya di kualifikasi Piala Asia 2023 dengan gemilang. Menghadapi tuan rumah Kuwait di Stadion Jaber Al-Ahmad International, Rabu (8/6) malam WIB, Timnas Garuda menang 2-1. Pada pertandingan Indonesia vs Kuwait ini, Shin Tae Yong menerapkan taktik bertahan dengan serangan balik cepat, lewat formasi 5-4-1. Pasukan Garuda bermain bertahan. Tapi taktik parkir bus STY ini membuahkan tiga poin. Memang di awal laga, para pemain Kuwait menggempur pertahanan Indonesia dengan mengandalkan umpan silang dan tendangan jarak jauh. Tapi Nadeo Argawinata di bawah mistar gawang Indonesia tampil cukup apik. Trio bek tengah, Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott dan Rizky Ridho juga bermain sangat disiplin. Indonesia baru mendapat peluang pertama pada menit ke-16 ketika tendangan keras Marc Klok yang mengenai pemain belakang Kuwait. Arah bola melenceng tipis dari gawang tuan rumah. Setelah beberapa kali serangan Indonesia cukup merepotkan pertahanan lawan, gawang Nadeo malah kebobolan pada menit ke-40. Berawal dari umpan silang, bola berhasil disundul Yousef Naser yang tak terkawal. 1-0 untuk Kuwait. Tapi keunggulan tuan rumah Kualifikasi Piala Asia 2023 itu hanya bertahan lima menit. Tepat pada menit ke-45, Indonesia berhasil menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Marc Klok. Hadiah penalti diperoleh Pasukan Garuda setelah Rachmat Irianto dijatuhkan di kotak terlarang. Klok dengan tenang menaklukkan kiper Kuwait, skor imbang 1-1. Kedudukan ini bertahan hingga babak pertama Indonesia vs Kuwait berakhir. Di awal babak kedua, STY menarik Stefano Lilipaly dan Irfan Jaya dan memasukkan Muhammad Rafli dan Witan Sulaeman. Dan baru satu menit selepas jeda, Indonesia berbalik unggul 2-1. Dari skema serangan balik, umpan Rafli berhasil dikuasai Witan di mulut gawang. Pemain kelahiran Palu itu lebih dulu mengecoh bek lawan lalu melepaskan tendangan yang masih bisa diblok. Tapi bola pantul dituntaskan Rachmat Irianto dengan sepakan mendatar. Pasukan Garuda berbalik unggul 2-1. Pada menit ke-50, Kuwait sempat menjebol gawang Indonesia tapi dianulir wasit karena lebih dulu terjadi off side. Setelah itu Kuwait terus menekan pertahanan Indonesia. Namun lini belakang Garuda masih cukup solid. Indonesia sendiri mendapat sejumlah peluang lewat serangan balik. Baik melalui aksi Witan Sulaeman maupun Dimas Drajad. Dan hingga 90 menit laga Indonesia vs Kuwait berjalan, taktik parkir bus STY berhasil menahan gempuran lawan. Skor 2-1 tidak berubah. Indonesia menang di laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. (fat/pojoksatu) Timnas Indonesia menang 2-1 atas Kuwait pada laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Jaber Al-Ahmad International, Rabu (8/6) malam WIB. Foto: twitter @pssi
Sumber: