Ribuan Pemudik Lokal Melintas di Tol Palembang-Kayuagung

Ribuan Pemudik Lokal  Melintas di Tol Palembang-Kayuagung

KAYUAGUNG - Hari kedua lebaran idul fitri 1443 Hijriah, ribuan pemudik lokal melintas jalan tol Palembang - Kayuagung. Pemudik lokal ini adalah masyarakat warga Palembang mudik dengan tujuan Kabupaten terdekat yakni Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Ogan Ilir (OI) dan OKU Timur. Ribuan pemudik terlihat mengantri dengan kendaraan pribadinya rata-rata plat BG di gerbang tol Kramasan, Selasa (3/5) sejak pagi. "Iya benar hari ini kendaraan yang melintas jalan Palembang - Kayuagung ramai lagi sejak pagi tadi. Tercatat 6.790 kendaraan yang masuk gerbang Kramasan," ujar Manager Operasional PT Waskita Sriwijaya Tol Sabdo Hari, Selasa (3/5). Dia menjelaskan, ribuan kendaraan yang masuk jalan tol ini rata-rata kendaraan jenis pribadi dan plat BG atau Palembang. Ternyata kendaraan ini mudik lokal. Berbeda dengan arus mudik kemarin sebelum lebaran. Yakni yang ramai kendaraan melintas tol dari pulau Jawa tujuan Sumatera. Kalau lebaran pertama kendaraan yang melintas tol Kayuagung - Palembang atau sebaliknya landai. Dengan alasan hari pertama lebaran kebanyakan masyarakat yang hendak mudik sudah sampai tujuan. "Di hari lebaran kedua ini masyarakat telah keluar rumah untuk mengunjungi sanak keluarga mereka baik, warga Palembang mudik ke desanya di OKI atau sebagainya," ungkap dia. Masih kata Sabdo, untuk arus balik sendiri kemungkinan akan terjadi pada Kamis mendatang hingga mendekati akhir terakhir cuti bersama oleh pemerintah. Sementara itu, salah satu pemudik Nurbaiti mengatakan, ia bersama keluarganya mudik ke desa Seriguna, Kecamatan Teluk Gelam, Kabupaten OKI dengan tujuan untuk berziarah kubur dan mengunjungi keluarga yang ada di desa. "Sudah biasa mudik setiap lebaran idul fitri, memang di lebaran kedua tradisi di desa kami untuk ziarah kubur. Karena sudah ada jalan tol jadi melintas tol karena lebih cepat," bebernya, warga Jalan KKO Badaruddin Palembang ini. (nis)

Sumber: