Pemkab OKI

BNN OKI Tes Urine Sopir dan Penumpang Mudik

BNN OKI Tes Urine Sopir dan Penumpang Mudik

KAYUAGUNG - Menjelang hari raya idul fitri 1443 H yang masih beberapa hari saja, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten OKI melakukan tes urine kepada sopir dan penumpang. Kegiatan tes urine tersebut, di terminal Kayuagung, Kamis (28/4). Kegiatan pemeriksaan tes urine kepada sopir, kernet dan random penumpang ini untuk menghadapi arus mudik. "Iya tadi ada tes urine kepada sopir, kernet dan juga penumpang yang hendak mudik. Tadi di terminal Kayuagung. Apalagi saat ini arus mudik sudah mulai," ungkap Kepala BNN Kabupaten OKI AKBP Gendi Marzanto SH MH, kepada OKINEWS.CO, Kamis (28/4). Selain tes urine, sambungnya, para sopir bus, kernet serta penumpang diberikan arahan agar mereka tidak menggunakan dan membawa narkoba. Lanjut Gendi, dalam giat itu tim seksi P2M bersama Seksi Pemberantasan dan Seksi Rehabilitasi juga bekerjasama dengan kemenhub. Dengan tujuan sopir yang menghantarkan penumpang mudik tidak menggunakan narkoba. "Dari hasil tes urine kepada sopir, kernet dan penumpang, hasilnya negatif atau tidak terdeteksi penyalahgunaan narkotika, " jelas Gendi. Dia mengatakan, kegiatan pemeriksaan urine bus angkutan mudik lebaran tahun 2022 bersama Kementrian Perhubungan. Bertujuan untuk keselamatan pengemudi dan penumpang agar berjalan dengan aman, nyaman. Terpenting adalah selamat sampai tujuan dalam perjalanan mudik lebaran tahun 2022 ini berkumpul bersama keluarga. (nis)

Sumber: