Sayang Nian, Christo Tersingkir di Australia Terbuka

Sayang Nian, Christo Tersingkir di Australia Terbuka

AUSTRALIA – Perjalanan wakil Indonesia Christopher Rungkat di Grand Slam Australia Terbuka terhenti di babak kedua. Berpasangan dengan petenis Filipina Treat Huey, Christo-sapaan Rungkat- kandas di tangan pasangan tuan rumah, Dane Sweeny/Li Tu straight set 6-7 (6-8), 4-6. Dengan hasil tersebut Indonesia sudah tidak memiliki wakil lagi di grand slam pembuka tahun. Setelah sebelumnya, Aldila Sutiadji yang berpasangan dengan Peangtarn Plipuech lebih dulu tumbang di babak pertama. Kedua wakil Indonesia tersebut datang ke Melbourne dengan dengan tiket wildcard. Rungkat sendiri sempat membuka asa tampil bagus di turnamen level tertinggi itu dengan mengalahkan Rungkat/Huey sempat memperlihatkan prospek bagus dengan melibas sesama pasangan gado-gado, Rohan Bopanna (India)/Edouard Roger-Vasselin (Prancis) 3-6, 7-6 (7-2), 6-2 di laga pembuka. Padahal pasangan lawan tersebut berperingkat lebih baik dari Rungkat/Huey. Di babak kedua, Rungkat/Huey yang bertanding di Bermain di Show Court Arena, Jumat (21/1) berduel ketat dengan Sweeny/Tu pada set pertama. Saling kejar-mengejar poin terjadi hingga set tersebut harus deselesaikan dengan tie break. Bahkan Rungkat/Huey sempat memimpin 5-4, sebelum akhirnya mereka banjir kesalahan dan mampu dikejar oleh Sweeny/Tu 6-6. Sayangnya, pada momen yang menentukan, fisik Rungkat/Huey malah kelelahan. Alhasil, pasangan tuan rumah berhasil menyudahi set pertama dengan 7-6, tie break 8-6. Pada set kedua, meski sempat tertinggal dua poin, Rungkat/Huey mampu menyamakan kedudukan menjadi 4-4. Namun Sweeny/Tu yang memilih bermain reli-reli panjang sukses menguras stamina Rungkat/Huey. Akhirnya, mereka berhasil menyegel kemenangan 6-4. (radarsolo)

Sumber: