Persebaya Tumbang, Ricky Kambuaya Kartu Merah

Persebaya Tumbang, Ricky Kambuaya Kartu Merah

DENPASAR – Drama tersaji pada laga Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Selasa (18/1/2022) malam. Pada laga pekan ke-20 antara Bhayangkara FC vs Persebaya itu, Bajul Ijo sempat unggul di babak pertama, namun The Guardian berhasil mencetak dua gol di paruh kedua. Pertandingan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya sendiri berlangsung dalam tempo tinggi sejak awal. Meski Persebaya agak lebih dominan dalam penguasaan bola, namun Bhayangkara FC juga sangat berbahaya dalam situasi serangan balik. Persebaya unggul lebih dulu pada masa injury babak pertama. Aksi individu Taisei Marukawa yang mengacak-acak pertahanan The Guardian diakhiri dengan sepakan terarah dari sudut sempit. Gawang Awan Setho jebol. 1-0 untuk Bajul Ijo. Di babak kedua, Bhayangkara FC mulai mengimbangi permainan Persebaya. Bahkan sedikit lebih unggul dalam penguasaan bola. Setelah sejumlah serangan bisa diantisipasi pemain belakang Persebaya, Bhayangkara FC akhirnya menyamakan skor pada menit ke-73. Gol penyama skot tim besutan Paul Munster dicetak Melvin Platje. Skor imbang 1-1. Gol tersebut jadi momentum kebangkitan juara Liga 1 2017 itu. Puncaknya, empat menit sebelum waktu normal berakhir umpan silang Anderson Salles disambut sundulan dengan oleh Ezechiel Ndouasel dan gol. Bhayangkara berbalik memimpin 2-1. Pada menit akhir laga, gelandang Persebaya Ricky Kambuaya yang baru masuk di pertengahan babak kedua, mendapat kartu kuning kedua alias kartu merah. Dan hingga laga bubar, Persebaya tak mampu mengejar ketinggalan. Skor 2-1 untuk Bhayangkara FC. (fat/pojoksatu)

Sumber: