Solidarity Cup 2022, Ajang Silaturahmi Para Pegeant Sumsel
PALEMBANG - Untuk meningkatkan solidaritas dan persahabatan serta mempererat tali silaturahmi antar pegeant di Sumsel, Ikatan Bujang Gadis Kampus Sumatera Selatan (IBGKSS) menggelar Solidarity Cup 2022 di lapangan futsal Boom Futsal, Ahad (9/1). Bujang Gadis Kampus STIE APRIN Palembang menjadi juara Solidarity Cup 2022 yang diselenggarakan Ikatan Bujang Gadis Kampus Sumatera Selatan (IBGKSS). Diikuti 18 tim terdiri dari pegeant SMA, Kampus, dan juga pegeant yang berada di bawah naungan Dinas Pariwisata Kota Palembang dan Dinas Pariwisata Sumsel. Dalam kegiatan Solidarity Cup 2022 dihadiri langsung anggota DPRD Kota Palembang, Akbar Alvaro. Dari kegiatan tersebut, yang menjadi juara dari Solidarity Cup 2022 dari bujang gadis kampus STIE APRIN Palembang. Setelah bertemu di final menghadapi Duta Pemuda Palembang dengan skor akhir 6-3. M Akbar Nurfauzan, Ketua Pelaksana Solidarity Cup 2022 mengungkapkan, kegiatan ini sebelumnya rutin dilakukan. Pertama dilakukan pada 2018, 2019. Namun, pada tahun 2020-2021 kegiatan ini terpaksa ditunda. Mengingat, pandemi Covid-19 yang melanda seluruh wilayah yang di Sumsel sehingga dilakukan pengetatan dan dilarangnya sejumlah kegiatan. "Ini merupakan tahun ketiga kami mengadakan kegiatan seperti ini," ungkapnya, Senin (10/1) malam. Berikut pemenang Solidarity Cup 2022: Untuk juara 1, Bujang Gadis STIE APRIN, Juara 2, Duta Pemuda Palembang, Juara 3, Bujang Gadis UNSRI. Sedangkan Top Skorer, Muhammad Dwi - 10 gol (PP FEBI UIN Raden Fatah Palembang), Best Player, Febri (Duta Pemuda Palembang). Sementara untuk kategori Best Supporter dimenangkan, Bujang Gadis STIE APRIN. "Dengan kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan solidaritas dan persahabatan serta mempererat tali silaturahmi antar pegeant di Sumsel," tandas Akbar. (edy)
Sumber: