Pembobol Bank di Sulteng Rp200 Juta Dibekuk di Sungai Jeruju OKI

Pembobol  Bank di Sulteng Rp200 Juta Dibekuk di Sungai Jeruju OKI

KAYUAGUNG - Dua pelaku pembobol salah satu Bank di Provinsi Sulawesi Tengah sebesar Rp200 juta dibekuk anggota Polda Sulawesi Tengah di Desa Sungai Jeruju Kecamatan Cengal Kabupaten OKI pada Jumat (17/12) pukul 02.00 WIB. Warga Cengal, Efran mengaku, memang ada penangkapan tersebut kemarin malam di rumah pelaku Endik warga Sungai Jeruju kemudian satu pelaku lain namanya ia tidak tahu karena bukan warga desa tersebut tapi warga Desa Kuala Sungai Pasir. " Banyak yang tidak tahu adanya penangkapan ini karena tengah malam, "terangnya. Informasi yang didapat selain mengamankan pelaku juga diamankan 60 butir ekstasi, ada sabu yang belum diketahui berapa beratnya serta 1 unit senpira. Kondisi di lapangan kondusif karena ke dua pelaku langsung dibawa tim dari Polda Sulawesi Tengah ke Polsek Cengal. Kejadian seperti ini sudah sangat meresahkan apalagi pelaku yang infonya ditemukan narkoba. Ia meminta aparat penegak hukum harus bersikap tegas untuk memusnahkan peredaran narkoba di desanya dan membuat efek jera bagi para pelaku yabg sudah merusak generasi muda. Saat di konfirmasi. Kapolsek Cengal, Ipda Fera Endeka SH membenarkan, adanya penangkapan dua pelaku tersebut, hanya nama satu pelaku lainnya ia belum mendapat informasi. Saat ini kedua pelaku masih diperiksa oleh tim di Polsek. Pihaknya tidak ikut melakukan penangkapan hanya memback up saja dari Polsek dan Polres OKI. Soal adanya temuan lain seperti 60 butir ekstasi dan senpira saat di TKP pihaknya tidak memonitor di lapangan.(uni)

Sumber: