Persija dan PSIS Tumbang, PSM Gagal Lagi

Persija dan PSIS Tumbang, PSM Gagal Lagi

JAKARTA – Tiga pertandingan pekan ke-9 Liga 1 2021/22 digelar Selasa (26/10/2021) malam tadi. Hasilnya, PSIS Semarang menelan kekalahan pertama musim ini, Persija Jakarta ditaklukkan Persebaya Surabaya dan PSM Makassar gagal menang lagi. PSM Makassar yang pekan lalu kalah dari Borneo FC, kembali gagal meraih hasil maksimal pada pekan ke-9 ini. Menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa sore, Juku Eja hanya mampu bermain imbang 0-0. Meskipun sepanjang laga PSM vs Persikabo, tim asuhan Milomi Seslija itu menguasai pertandingan dan banyak menciptakan peluang. Setelah itu, di tempat yang sama, giliran PSIS Semarang menghadapi Persib Bandung. Pertandingan dua tim papan atas Liga 1 ini berakhir dengan kemenangan Maung Bandung dengan skor tipis 1-0. Febri Hariyadi menjadi pahlawan kemenangan Persib, sekaligus membuat Laskar Mahes Jenar menderita kekalahan perdananya musim ini. Sementara itu di Stadion Manahan Solo, duel klasik Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya dimenangkan Bajul Ijo. Miskomunikasi dua bek Persija, Otavio Dutra dan Rezaldi Hehanusa, memudahkan penyerang Persebaya Taisei Marukawa menaklukkan Andritany Ardhiyasa. Itu jadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga Persija vs Persebaya. Hasil tiga pertandingan di atas mengubah komposisi klub di papan klasemen Liga 1. Persib naik ke puncak klasemen, sementara PSIS turun ke peringkat ketiga. Persija juga melorot ke urutan ketujuh, sementara Persebaya mulai mendekati papan atas. Masih ada empat pertandingan pekan ke-9 Liga 1 yang akan digelar Rabu besok. Antara lain Bhayangkara FC melawan Borneo FC, Persiraja Aceh kontra Madura United, Arema FC lawan Persita Tangerang dan PSS Sleman menghadapi Bali United.(fat/pojoksatu) Berikut hasil Liga 1 tadi malam, Selasa (26/10): PSM Makassar vs Persikabo 1973 : 0-0 PSIS Semarang vs Persib Bandung : 0-1 (Febri Hariyadi 60′) Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya : 0-1 (Taisei Marukawa 25′)

Sumber: