Tak Perlu Khawatir Jatuh Tempo, BRImo Hadirkan Kemudahan Bayar Listrik
BRImo Permudah Pembayaran Listrik 24 Jam, Solusi Praktis di Era Digital.--
OKINEWS.CO - Transaksi online semakin diminati, terutama karena layanan yang dapat diakses kapan saja, 24 jam. Salah satu layanan yang mendukung kemudahan ini adalah pembayaran listrik melalui aplikasi BRImo.
Idham Syarif, seorang pengguna BRImo, mengungkapkan bahwa aplikasi ini memudahkan transaksi hanya dalam satu genggaman.
“Dulu, saya sering khawatir jika terlewat membayar listrik sebelum tanggal 20 setiap bulan, tetapi sekarang itu bukan masalah lagi,” ungkapnya pada 26 Oktober lalu.
Dengan BRImo, pengguna cukup membuka aplikasi, memilih menu pembayaran listrik, dan transaksi selesai dalam hitungan detik, terutama jika jaringan internet stabil.
BACA JUGA:Dukung Akses Keuangan Masyarakat, Agen BRILink di Lubuklinggau Semakin Diminati
BACA JUGA:Kelola Transaksi dengan Mudah, BRImo Hadirkan Fitur Atur Limit untuk Nasabah BRI
Tidak seperti pembayaran di minimarket yang hanya melayani hingga pukul 21.00 WIB, BRImo memungkinkan transaksi kapan saja, bahkan di tengah malam.
Aplikasi ini sangat membantu pelanggan PLN untuk membayar tagihan dalam kondisi apa pun. Sejak dua tahun menggunakan BRImo, Idham mengaku semakin nyaman menjadi nasabah BRI karena kemudahan yang ditawarkan.
BRI terus memberikan kemudahan bagi para nasabahnya, yang membuat Idham dan keluarganya setia memilih BRI.
Selain membayar tagihan listrik, BRImo juga memfasilitasi transfer antarbank, pembayaran cicilan, dan transaksi lainnya semua tanpa perlu membawa uang tunai.
Sumber: