Pecundangi Tim Peringkat 1 Dunia, Italia Segel Juara Ketiga UEFA Nations League

Pecundangi Tim Peringkat 1 Dunia, Italia Segel Juara Ketiga UEFA Nations League

TURIN – Timnas Italia keluar sebagai juara ketiga UEFA Nations League musim 2020/21. Status itu diperoleh Azzurri usai menumbangkan Belgia di Allianz Stadium Turin, Minggu (10/10/2021) malam WIB.. Pada pertandingan Italia vs Belgia ini, pelatih Azzurri, Roberto Mancini memasang penyerang muda, Giacomo Raspadori (21 tahun) sebagai bomber utama. Striker Sassuolo itu didampingi Domenico Berardi dan Federico Chiesa. Sementara di lini tengah, Mancini mencadangkan Jorginho dan Marco Verratti. Lorenzo Pellegrini dan Manuel Locatelli yang jadi tandem Nicolo Barella untuk berjibaku dengan barisan gelandang Belgia. Sementara di lini belakang, Mancini memasang Di Lorenzo, Acerbi, Bastoni, Emerson. Dari kubu Belgia, Mitchy Batshuayi diplot menggantikan peran Romelu Lukaku yang cedera. Hans Vanaken dan Carrasco membantu dari kedua sisi sayap. Untuk posisi gelandang, pelatih Belgia, Roberto Martinez memasang kuartet Castagne, Witsel, Tielemans dan Saelemaekers. Sementara di lini belakang mengandalkan trio Alderweireld, Denayer dan Vertonghen. Jalannya Pertandingan Italia vs Belgia Seperti biasa, Italia yang merupakan juara Euro 2020 bermain bertahan dan Belgia yang notabene tim peringkat 1 dunia saat ini, mendominasi penguasaan bola. Namun sepanjang babak pertama, Chiesa cum suis lebih sering mengancam gawang Thibaut Courtois. Seperti peluang Giacomo Raspadori pada menit ke-21 yang masih bisa diblok pemain belakang Belgia dan hanya melahirkan sepak pojok. Sementara peluang Belgia lewat tembakan Alexis Saelemaekers dari dalam kotak penalti, arahnya masih melambung. Di masa injury babak pertama, Chiesa mendapat peluang lewat tembakan dari jarak dekat. Tapi Courtois tampil luar biasa untuk menepis bola. Hingga jeda, belum ada gol tercipta pada laga Italia vs Belgia. Di awal babak kedua, Barella memecah kebuntuan. Tendangannya menyambut bola pantul sukses menaklukkan Courtois. 1-0 untuk Italia. Tepat satu jam laga berjalan, Michy Batshuayi nyaris menyamakan kedudukan andai tembakannya tidak mengenai mistar gawang Italia. Pada menit ke-63, pemain sayap Belgia, Timothy Castagne melakukan pelanggaran di kotak terlarang dan penalti untuk Azzurri. Setelah memantau VAR, wasit Srdjan Jovanovic tetap pada keputusan pertamanya, penalti! Domenico Berardi maju sebagai algojo. Meski arah tembakannya bisa dibaca Courtois tapi tak sanggup mencegah bola masuk. Italia vs Belgia, 2-0. Empat menit sebelum laga bubar, Charles de Ketelaere berhasil menaklukkan Gianluigi Donnarumma usai memanfaatkan umpan Kevin De Bruyne. Setan Merah perkecil ketinggalan menjadi 1-2. Namun di sisa waktu yang ada, Belgia gagal menyamakan skor. Italia pun keluar sebagai pemenang dan menyandang status juara ketiga UEFA Nations League 2020/21.(fat/pojoksatu) Starting XI Italia vs Belgia Italia (4-3-3) Donnarumma; Di Lorenzo, Acerbi, Bastoni, Emerson; Barella, Locatelli, Pellegrini; Berardi, Raspadori, Chiesa Pelatih: Roberto Mancini Belgia (3-4-3) Courtois; Alderweireld, Denayer, Vertonghen; Castagne, Witsel, Tielemans, Saelemaekers; Vanaken, Batshuayi, Carrasco Pelatih: Roberto Martinez

Sumber: