Jeda Internasional, Chelsea Puncaki Klasemen Liga Inggris

Jeda Internasional, Chelsea Puncaki Klasemen Liga Inggris

LONDON – Chelsea naik ke puncak klasemen Liga Inggris sebelum jeda internasional Oktober. Itu karena para rival The Blues terpeleset alias gagal menang pada pekan ke-7 Premier League 2021/22. Update Senin (4/10/2021), Chelsea yang pada akhir pekan kemarin mengalahkan Southampton 3-1, kini memuncaki klasemen Liga Inggris dengan 16 poin. Anak asuh Thomas Tuchel itu unggul satu angka di klasemen Liga Inggris dari Liverpool yang hanya mampu bermain imbang 2-2 lawan Manchester City. Pemandangan menarik di klasemen Liga Inggris sebelum jeda internasional Oktober tampak untuk peringkat tiga sampai enam. Empat klub mengoleksi poin sama 14. Yaitu Manchester City, Manchester United, Everton dan Brighton. Mereka hanya beda selisih gol. Sementara itu, Tottenham Hotspur yang mengakhiri rentetan tiga kekalahan beruntun dengan mengalahkan Aston Villa 2-1, kini naik ke peringkat delapan dengan 12 poin. Adapun Arsenal yang tren kemenangannya terhenti di kandang Brighton, kini berada di peringkat 11 dengan 10 poin. Di papan bawah klasemen Liga Inggris, dihuni Burnley, Newcastle United dan Norwich. Seperti halnya kompetisi domestik Eropa lainnya, Liga Inggris juga libur selama dua pekan karena jeda internasional Oktober. Selanjutnya, pekan kedelapan mulai digelar pada 16 Oktober mendatang. Chelsea tandang ke markas Brentford, Liverpool menghadapi tuan rumah Watford, sementara Man City menjamu Burnley.(fat/pojoksatu)

Sumber: