Terobosan Baru! Oppo Reno 11 Series Hadir dengan Layar 3D Curved Screen, Ini Rinciannya

Terobosan Baru! Oppo Reno 11 Series Hadir dengan Layar 3D Curved Screen, Ini Rinciannya

Ponsel terbaru Oppo, Reno 11 Series, mengguncang industri dengan memperkenalkan layar 3D Curved Screen yang memukau, menambah dimensi baru dalam hal desain dan estetika--

Layar dari Oppo Reno 11 Series memiliki lengkungan di kedua sisinya sehingga memberikan kesan layar yang lebih luas dan elegan. 

Oppo Reno 11 F 5G memiliki desain Magnetic Particle yang menampilkan gelombang berkilauan dan polesan menyerupai kaca.

Dengan tambahan fitur kamera Sunshine Ring yang dapat memantulkan cahaya sekitar untuk menambah kesan elegan. 

BACA JUGA:Usung Tiga Kamera ZEISS, Vivo V30 Pro 5G Siap Meluncur 28 Februari Mendatang, Begini Spesifikasi Lengkapnya!

Oppo Reno 11 Series memiliki tiga kamera belakang dan satu kamera selfie, dimana kamera utamannya memiliki 50 MP, dengan kamera ultrawide 8 MP, kamera telephoto portrait 33 MP dan kamera selfie 32 MP. 

Sementara untuk Oppo Reno 11 5G memiliki kamera utama 50 MP dengan sensor Sony LYT600, yang dilengkapi teknologi OIS dan sensor Sony dengan kualitas gambar setara studio foto. 

Oppo Reno 11 Pro 5G memiliki kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX890 yang memiliki teknologi OIS dan sensor Sony. 

Oppo Reno 11 5G memiliki performa mesin yang didukung oleh System-on-Chip (SoC) delapan inti (octa core) MediaTek Dimensity 7050. 

BACA JUGA:Usung Tiga Kamera ZEISS, Vivo V30 Pro 5G Siap Meluncur 28 Februari Mendatang, Begini Spesifikasi Lengkapnya!

Ponsel ini juga memiliki RAM 8 GB, storage 256 GB, dan baterai 5.000 mAh dengan fast charging SuperVOOC 67W. 

Dimana Oppo Reno 11 Pro 5G memiliki performa mesin yang didukung oleh chipset MediaTek Dimensity 8200. 

Dengan  memiliki RAM 12 GB, memori internal 512 GB, dan baterai 4.700 mAh dengan dukungan fast-charging SuperVOOC 80 Watt.

Bagaimana apakah anda tertarik dengan smartphone Oppo Reno 11 Series ini? (*)

Sumber: