KAYUAGUNG - Kepengurusan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) cabang Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dipimpin oleh RA Amrina Rosyada SSi MSi lima tahun kedepan. Kepengurusannya resmi dilantik oleh Ketua DPD Iwapi Sumsel Ir Reni Marsiana SE, di Pendopo Kabupaten, Kamis (16/6) sore. "Hari ini pelantikan kepengurusan IWAPI Kabupaten OKI periode 2022-2027 dengan ketua yang terpilih RA Amrina Rosyada dimana sebelumnya diketuai Ir Yuni Saryani," ungkap Reni, dalam sambutannya dihadapan para undangan yang hadir. Dikatakan, organisasi IWAPI ini meruapakan organisasi wanita untuk membangun perekonomian. Kedepan melalui organisasi ini agar saling membantu dan bekerjasama dalam organisasi. Sementara ketua IWAPI Kabupaten OKI RA Amrina Rosyada yang dilantik menyampaikan, cukup banyak usaha khususnya UKM yang berkembang yang mana diusahakan oleh kaum perempuan. Mulai dari usaha kuliner, cafe dan resto. Termasuk adanya usaha yang dilakukan oleh kaum perempuan wedding organizer di Kabupaten OKI. "Ada ribuan usaha UKM yang ada di OKI dan diusahakan oleh kaum perempuan. Di Kayuagung terkenal adanya usaha kerupuk kemplang Kayuagung. Semoga kedepan lebih banyak UKM yang dilakukan oleh kaum perempuan di OKI," terang dia. Sejumlah usaha UKM itu diusahakan wanita yang tergabung dalam organisasi Iwapi dimana Iwapi sebagai wadah penggerak usaha wanita. (nis)
Iwapi OKI di Pimpin RA Amrina Rosyada Lima Tahun Kedepan
Senin 20-11-2023,16:23 WIB
Editor : Admin 07
Kategori :