MUSI RAWAS - Langka!, ayam kampung milik Pandu (35), warga Desa F Trikoyo, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas, Sumsel, menetas dengan kaki empat. Biasanya ayam dikenal dengan kokoknya atau jago bertarung. Namun ayam milik Pandu lain dari yang lainnya. Ayam kaki miliknya Pandu, sudah banyak pecinta ayam yang tertarik untuk membelinya. "Ada juga yang menawar, tapi belum saya mau jual," ujarnya, Jumat (11/3). Ia mengatakan, ayamnya tersebut tidak ada keanehan saat menetas. Namun kelang beberapa minggu, barulah terlihat keanehan pada anak ayamnya itu. Lazimnya ayam berkaki dua, tapi setelah ia melihat dengan seksama, dibagian ekor juga ada dua kaki. "Kondisinya normal seperti ayam biasa. Tapi dua kaki yang tumbuh dibagian ekor tidak berfungsi seperti dua kaki lainnya, hanya menggantung saja" terangnya. Pandu juga mengungkapkan, fenomena lainnya yakni dari delapan telur yang dierami indukannya, hanya satu menetas yakni berkaki empat. Tak ayal, keunikan ayam miliknya itu membuat warga setempat heboh dan penasaran.cj17
Langka! Anak Ayam Kampung Berkaki Empat
Senin 20-11-2023,16:23 WIB
Editor : Admin 07
Kategori :