MUMBAI – Piala Asia Wanita 2022 mulai bergulir. Dua pertandingan pembuka digelar di D Y Patil Sports Stadium, Mumbai, India, Kamis (20/1/2022). Dua pertandingan pertama pada pembukaan Piala Asia Wanita 2022 adalah di Grup A. Antara lain China lawan China Taipei atau Taiwan, serta tuan rumah India menghadapi tim debutan, Iran. Diawali dengan penampilan Timnas Putri China yang menghadapi tim tetangga Taiwan Putri. Pada laga ini Tim Tirai Bambu Putri menang telak empat gol tanpa balas. Keempat gol China dicetak Wang Shuang pada menit ke-3 lewat titik putih serta gol indahnya pada menit ke-68. Dua gol China lainnya dihasilkan Wang Shanshan pada menit ke-9 dan Zhang Xin menit ke-54. Pada pertandingan kedua, Kamis malam, giliran tuan rumah India menghadapi Iran. Pertandingan ini berakhir imbang tanpa gol. Dengan demikian, China sementara memuncaki klasemen Piala Asia Wanita 2022 Grup A dengan 3 poin. Disusul Iran dan India sama-sama satu angka, serta Taiwan juru kunci. Selanjutnya pada hari kedua, Jumat sore ini, giliran kontestan Grup B dan C bertanding. Timnas Indonesia Putri yang tergabung di Grup B dijadwalkan menghadapi Australia Putri mulai pukul 17.00 WIB. Sebelum itu ada laga Grup A, juara bertahan Jepang melawan Myanmar. Setelah laga Indonesia vs Australia, dilanjutkan dengan duel Thailand vs Filipina dan Korea Selatan kontra Vietnam. (fat/pojoksatu)
China Cukur Taiwan, Hari Ini Timnas Putri Indonesia Hadapi Australia
Senin 20-11-2023,16:23 WIB
Editor : Admin 07
Kategori :