Capaian Vaksinasi Empat Lawang Naik 30 Persen

Senin 20-11-2023,16:23 WIB
Reporter : Admin 07
Editor : Admin 07

EMPAT LAWANG - Badan Intelejen Negara (BIN) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang melaksanakan vaksinasi bagi warga di Kelurahan Tanjung Makmur Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang, Kamis (25/11). Bertemakan Indonesia sehat Indonesia hebat, untuk mencapai target 100 persen vaksinasi yang sebelumnya rendah, BIN dan Pemkab menyiapkan 2000 dosis vaksin freezen untuk Empat Lawang. "Untuk hari ini ada 4 titik yakni di Kelurahan Tanjung Makmur dan besok akan dijadwalkan kembali," ujar Korwil III Binda Sumsel, Mayor Inf Mulyawan saat meninjau vaksinasi di Kantor Lurah Tanjung Makmur. Lanjutnya, BIN mendukung kabupaten/kota yang capaian vaksinnya masih rendah sehingga mencapai target. "Mudah-mudahan masyarakat menyadari betapa pentingnya vaksinasi sehingga target vaksinasi tercapai," katanya. Sementara Sekda Empat Lawang, Indera Supawi mengatakan, capaian vaksin di Empat Lawang sudah meningkat. "Terakhir sudah 30 persen. Ini berkat bantuan pihak TNI-Polri dan lainnya semua bergerak mendukung capaian vaksinasi," ujar Indera. Di Kelurahan Tanjung Makmur ini, kata Sekda, antusias warga cukup tinggi dan banyak warga berbondong-bondong untuk vaksin. Harapan target vaksinasi Empat Lawang 70 persen tercapai Desember mendatang. "Dari kemarin bupati, wabup, saya sendiri keliling ke kecamatan, lurah, desa meninjau vaksinasi. Saat ini suplay vaksin cukup," tukasnya. (eno)

Tags :
Kategori :

Terkait