Fleksibilitas Iuran: Anda dapat menyesuaikan besaran iuran sesuai dengan kemampuan finansial Anda, memberi keleluasaan dalam perencanaan keuangan.
Investasi yang Dikelola Profesional: Dana yang Anda setorkan akan dikelola oleh tim profesional BRI untuk memberikan hasil investasi yang optimal.
Manfaat Tambahan: Beberapa paket juga memberikan manfaat tambahan, seperti dana santunan kesehatan atau perlindungan asuransi jiwa, tergantung pada pilihan paket yang Anda ambil.
Kemudahan Akses: Anda dapat memantau perkembangan dana pensiun Anda secara online melalui layanan atau aplikasi mobile BRI.
BACA JUGA:Voucher Makan dan Minum dari Friday Deals BRImo, Praktis dan Menguntungkan!
BACA JUGA:Tren Transaksi Tanpa Kartu Melonjak, BRI Hadirkan Inovasi Lewat BRImo
Yunus (59), seorang warga Lemabang, mengungkapkan alasan bergabung dengan program DPLK BRI.
"Saya ingin memastikan di hari tua nanti masih memiliki penghasilan. Walaupun tidak besar, setidaknya bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari. Rencananya, saya akan mengikuti program ini hingga 10 tahun lagi. Ini adalah investasi yang baik untuk masa depan," jelas Yunus.
Dengan berbagai manfaat dan fleksibilitas yang ditawarkan, program DPLK BRI bisa menjadi pilihan tepat untuk mempersiapkan masa pensiun Anda dengan lebih aman dan nyaman.