Percantik Rumah Dengan Tanaman Hias Philodendron

Sabtu 05-10-2024,07:58 WIB
Reporter : W Siska
Editor : W Siska

OKINEWS.CO - Tanaman hias jenis Philodendron adalah tanaman hias yang terkenal dan banyak diburu pecinta tanaman. Philodendron adalah tanaman hias yang berasal dari famili Araceae. dan menjadi populer karena memiliki daun yang besar berbentuk hati dan indah juga memiliki banyak spesies. 

Karena keindahan bentuk dan warna-warni daunnya, Philodendron banyak disukai sebagai tanaman penghias ruangan atau taman. Beberapa philodendron bisa dijadikan tanaman rambat dan gantung yang indah sebagai mempercantik halaman rumah. Dengan daun hijau berbentuk hati yang mengkilap sebagai ciri khasnya, tanaman hias ini mampu menambah sentuhan manis pada rumah.

BACA JUGA:Mudah Ditanam, Berikut 5 Bunga Hias Percantik Pekarangan Rumah

BACA JUGA:Tips Menanam Tanaman Hias Gantung Yang Cepat dan Mudah

Tanaman hias philodendron dikenal dengan daunnya kemampuannya merambat. Namun, tetap dapat tumbuh sebagai tanaman yang menempel atau berdiri tegak. Philodendron tersedia dalam berbagai warna, tekstur, dan ukuran. Philodendron termasuk tanaman hias yang mudah dirawat sehingga cocok untuk pemula.

Berikut beberapa jenis Philodendron yang dapat mempercantik rumah dan minim perawatan:

1. Philodendron Red Leaf

Tanaman bernama ilmiah Philodendron erubescens disebut dengan nama red leaf Philodendron dan Philodendron pink princess. Ciri khasnya berupa daun lebar sewarna tembaga. Warna daun dari Philodendron jenis ini bisa bervariasi, tergantung dari pencahayaan tempatnya diletakkan. Warnanya sendiri bisa berubah menjadi hijau gelap, kehitaman, atau bahkan pink.

BACA JUGA:Mengenal Berbagai Jenis Pupuk Yang Cocok Untuk Tanaman Hias

BACA JUGA:Cocok untuk Pot Mini, 5 Jenis Tanaman Hias Kecil Wajib Ada Dalam Rumah

2. Philodendron Brandtianum

Philodendron brandtianum adalah tanaman hias yang merambat dan berasal dari Amerika Selatan. Jenis tanaman philodendron ini dikenal dengan keindahan akan dedaunannya yang halus, berbentuk hati, dan meluncur dengan anggun di sepanjang tanaman merambat yang ramping. 

Saat merawatnya di rumah, philodendron brandtianum harus ditata dengan benar dan penuh niat. Semakin terang cahayanya, semakin besar daunnya, tetapi hindari sinar matahari langsung. Jangan lupa menyiram tanaman philodendron brandtianum secara mendalam setelah bagian atas tanah kering. Anda dapat menatanya di pot gantung atau ditanam secara vertikal di floor planter yang ditopang tiang kayu atau berlumut. 

3. Philodendron Florida Beauty

Philodendron florida beauty memiliki ciri daun unik, yakni memiliki cekungan dalam. Jenis philodendron ini menyukai tempat yang cerah tetapi tidak di bawah sinar matahari. Jaga agar tanah tetap lembab, tetapi pastikan tidak memberi terlalu banyak air. Dengan demikian, akarnya tidak membusuk. 

4. Philodendron Melanochrysum

Selanjutnya, jenis tanaman philodendron yang dapat mempercantik rumah dan minim perawatan adalah philodendron melanochrysum. Ini adalah tanaman hias yang populer karena daunnya berwarna hijau tua dan berbentuk hati. Daunnya yang halus dan lembut menyerupai beludru, membuat philodendron brandtianum menjadi pilihan elegan untuk menghiasi rumah. Jauhkan jenis tanaman philodendron ini dari sinar matahari langsung dari jendela yang menghadap ke selatan dan barat karena dapat membakar daun serta membunuh tanaman seiring waktu. Saat bagian atas tanah kering, sirami tanaman dengan air hangat sampai limpasan keluar dari lubang drainase pot.

Kategori :