Realme C65 Resmi Rilis! Kualitas Kamera Mantap yang Dibekali Fitur ala iPhone, Begini Spesifikasinya

Jumat 05-04-2024,09:00 WIB
Reporter : Tia Rachmawati
Editor : Tia Rachmawati

OKINEWS.CO – Realme C65 resmi rilis pada Selasa, 2 April 2024 di pasar Vietnam. Hp entry-level terbaru dari Realme ini termasuk dalam jajaran hp C Series Realme.

Realme C65 memiliki kualitas kamera yang mantap berkat dukungan fitur Mini Capsule 2.0 yang memiliki fungsi mirip fitur Dynamic Island ala iPhone. 

Jika dilihat dari segi desain, desain Realme C65 memiliki kemiripan dengan Samsung Galaxy S22, terutama pada bagian modul kameranya.

 

BACA JUGA:Lenovo Legion 5 Pro: Laptop Gaming Spek Sadis dengan Performa Gahar, Cek Harganya di Sini!

BACA JUGA:Hindari Penipuan! Begini Cara Melacak Nomor WhatsApp yang Tidak Dikenal

Realme C65 memiliki dimensi tinggi 164,6 mm, lebar 76,1 mm, ketebalan 7,64 mm, dan bobot 185 gram. 

Realme C65 juga telah dilengkapi dengan sertifikasi IP54 yang tahan terhadap debu dan percikan air. 

Realme C65 mengusunb layar berjenis IPS LCD dengan ukuran 6,67 inci, refresh rate 90 Hz, dan resolusi 720 x 1604 piksel.

Layar Realme C65 memiliki tingkat kecerahan puncak 625 nits. 

BACA JUGA:Kenali Penyebab Laptop Overheating dan Tips Mengatasinya

BACA JUGA:5 Cara Mudah untuk Mengatasi Kinerja Laptop yang Lemot Tanpa Service!

Di sektor dapur pacu, Realme C65 ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G85 yang mumpuni untuk penggunaan sehari-hari. 

Chipset ini memiliki octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55).

Performa Realme C65 dioptimalkan dengan dukungan RAM 6 GB dan 8GB dengan penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB.

Untuk sektor kamera, Realme C65 dibekali dengan dua kamera utama dengan konfigurasi 50 MP kamera wide dan 2 MP kamera depth. 

BACA JUGA:Tips Ampuh Meningkatkan Battery Health iPhone, Dijamin Lebih Awet!

BACA JUGA:5 Tips Penting untuk Menghemat Baterai iPhone, User IOS Harus Tau!

Kategori :