OKINEWS.CO - Resmi meluncur di pasar Indonesia, Samsung Galaxy S24 Series membawa inovasi baru dengan menghadirkan kecerdasan buatan (AI) yang membantu pengguna untuk jadi lebih produktif.
Tiga smartphone terbaru besutan Galaxy S24 Series, diantaranya Galaxy S24 Ultra, Galaxy S24+ dan Galaxy S24 (standar) secara resmi hadir di pasar Indonesia.
Galaxy S24 Series merupakan smartphone pertama yang mengusung fitur artificial intelligence (AI) produksi Samsung, yaitu Galaxy AI.
Menurut informasi yang telah beredar, Galaxy AI pada Samsung Galaxy S24 Series ini hadir dengan menggunakan konsep AI on-device. Dalam kata lain, dukungan fitur AI ini bisa digunakan di Galaxy S24 Series tanpa bantuan internet dan dukungan cloud.
BACA JUGA:Jelang Perilisan Vivo V30 Pro 5G, Update Harga Vivo V25 Pro di Februari 2024, Turun Rp1,5 Juta!
Adapun penggunaan beberapa fitur yang didukung Galaxy AI dengan konsep AI on-device, diantara seperti fitur Chat Assist, Note Assist, Web Assist, hingga Live Translate.
Dengan beragam fitur AI yang ada di Galaxy S24 Series, mempermudah pengguna untuk jadi lebih produktif dalam menjalani rutinitas sehari-hari.
Kelebihan Fitur AI di Samsung Galaxy S24 Series.
1. Fitur Chat Assist
BACA JUGA:Rekomendasi Smartphone dengan Layar Melengkung dan Spesifikasi Canggih, Harganya Cuma Segini!
Fitur Chat Assist yang didukung Samsung Keyboard bisa dimanfaatkan pengguna untuk menerjemahkan chat secara instan tanpa melibatkan aplikasi pihak ketiga.
Dengan bantuan fitur ini, pengguna dapat merangkum dan menerjemahkan konten langsung di browser.
Berikut langkah-langkah dalam menggunakan fitur Chat Assist:
- Buka aplikasi Samsung Internet di Galaxy S24
- Ketuk ikon alat yang ada di pojok kanan bawah, dan pilih opsi “Pengaturan”
- Pilih “Web Assist” dan aktifkan fitur “Ringkas”.
2. Fitur Note Assist