OKINEWS.CO – Memasuki musim hujan para pengendara wajib mengetahui beberapa tips berkendara di musim hujan agar tetap aman dan nyaman.
Bagi pengendara, berkendara saat musim hujan menjadi hal yang cukup menantang.
Selain menghadapi genangan air, lumpur dan jalanan licin juga menjadi ancaman serius saat berkendara di musim hujan.
Bahkan berkendara di musim hujan akan memberikan dampak negatif karena jarak pandang yang buruk.
Itulah sebabnya penting untuk pengendara memahami tips berkendara di musim hujan demi keselamatan diri sendiri, penumpang, dan pengendara lain.
Berikut beberapa tips aman berkendara di musim hujan yang wajib kamu ikuti agar tetap aman dan nyaman.
1. Pastikan Kondisi Kendaraan Prima
Baik itu musim panas ataupun hujan kamu wajib memastikan kondisi kendaraan agar tetap prima.
Lakukan pemeriksaan secara berkala agar komponen yang bermasalah bisa diganti atau dibersihkan dengan segera.
Saat kondisi kendaraan dalam keadaan prima maka kamu bisa bekendara dengan nyaman di segala cuaca.
BACA JUGA:Mobil Sering Mogok? Perikasa 10 Kebiasaan Buruk yang Sering Anda Lakukan Saat Berkendara
2. Gunakan Lampu Kendaraan
Cuaca hujan menyebabkan visibilitas pengendara terhadap kondisi jalan sekeliling berkurang, terutama saat huja deras berkabut.
Saat hujan, pastikan untuk menggunakan lampu kendaraan dengan tepat agar dapat melihat kondisi jalan dengan jelas.